Kita bisa memanfaatkan bumbu-bumbu dapur dirumah,praktis,murah meriah dan tentunya bisa menghemat pengeluaran untuk ke salon.
Langsung aja ya bunda.
- Campurkan kopi bubuk dengan krim pembersih. Kemudian gosokkan pada kaki yang telah dilumuri minyak kelapa/zaitun. Cara ini dapat memperhalus kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati. Kaki akan terlihat lebih bersih dan halus.
- Untuk melembutkan kaki, gunakan sejumput beras (tumbuk kasar), buah alpukat dan madu/susu. Masker ini bermanfaat sebagai pelembab alami yang dapat membersihkan kotoran yang menempel pada kulit sekaligus melembutkan kaki.
- Jika kaki terasa letih usai pulang kantor, mudah mengatasinya. Rendam kaki dengan menggunakan air daun sirih untuk relaksasi sekaligus untuk antiseptik. Atau dapat juga merendam pada air hangat yang di beri minyak sereh atau jahe. Aroma segar dari rempah-rempah tersebut dapat membuat tubuh menjadi lebih segar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar